Dugaan Pungli Jadi Ajang bisnis Oknum Dishub Kalteng Makin Marak 


DJ ~ KALTENG, – Dugaan pungli di areal kota Palangkaraya di lakukan oleh oknum Kadishub dan timnya yang sudah di atur sedemikian rupa Rabu 19 Juli 2023.

 “Salah satu pedagang asongan mengaku saat di jumpai awak media, kalau mereka selalu di tagih setoran oleh oknum kadihub kota Palangkaraya inisial AP, diduga melakukan pungli di berbagai sudut kota Palangkaraya dengan berbagai macam modus katanya.

 Namun demi menutupi perbuatan oknum Kadishub tersebut justru membuat alibi seakan dirinya tidak bersalah.

 Satu bentuk alibinya adalah dengan cara membuat undangan klarifikasi terhadap wartawan media Buser 86, di mana dalam surat itu di cantumkan agar wartawan memberikan hak jawab klarifikasi terkait beritanya yang saat ini sedang viral. dan juga menghebohkan salah satu warga kota Palangkaraya.

 Menteng asmin menuturkan, perbuatan Kadishub kota Palangkaraya sangat tidak pantas di sebut Kadishub yang baik, Menteng Asmin menilai bahwa sikap arogan Kadishub terhadap awak media Buser 86 adalah salah satu bukti agar tidak terungkap aroma dugaan pungli yang bersarang di tubuh Dishub kota Palangkaraya ucapnya.

Saya berharap agar Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, segera mencopot Kadishub tersebut.

 “Kita juga minta kepada APH yang sudah menerima laporan kami wartawan suara jurnalis SJKPK agar segera mengusut tuntas semuanya sampai ke akar akarnya.

Saya tegaskan jangan pernah berhenti untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut tegas Menteng Asmin, saat di bincangi bersama awak media tim investigasi DJ Com Kalteng.

Hal tersebut juga mendapat respon positif dari ketua DPRD kota Palangkaraya, Sigit menuturkan sangat mengapresiasi audensi wartawan dan Menteng Asmin. saya akan sampaikan hal ini ke pimpinan dan saya akan segera memanggil Kadishub kota Palangkaraya (Alman Pakpahan) ucap Sigit saat di wawancara oleh sejumlah awak media.

 “Untuk memastikan apakah oknum Kadishub tersebut di copot atau tidak bukan ranah saya tegasnya, tapi saya akan usahakan sampaikan kepada atasan dulu Terimakasih atas audensinya rekan-rekan media ucap Sigit ketua DPRD kota Palangkaraya Kalteng.

Sampai berita ini di terbitkan kembali oknom Kadishub kota Palangkaraya Kalteng Alman Pakpahan tidak bisa terhubung, karna telpon WhatsApp awak media yang bertolak belakang dengan dirinya semua di blokir.

 

Penulis : Ira watie

Editor : Redaksi

Verified by MonsterInsights